Search Cars

Tips & Rekomendasi

Servis Mobil Rutin Sebelum Liburan, Apa Saja yang Dicek?

Penting melakukan servis mobil rutin apalagi sebelum berangkat liburan akhir tahun. Komponen apa saja yang harus dirawat?

servis mobil rutin

Servis mobil rutin atau sering disebut dengan servis mobil berkala adalah jenis perawatan yang wajib dilakukan oleh pemilik kendaraan. Umumnya dilakukan setiap 10 ribu kilometer atau setiap masa pakai 6 bulan.

Untuk servis mobil baru, maka pemeriksaan dilakukan dengan interval pemakaian 1.000 kilometer, 10 ribu kilometer, 20 ribu kilometer, 40 ribu kilometer dan seterusnya. Servis mobil baru tertera pada buku manual pengguna dan didata dalam buku catatan servis.

Pemilik mobil baru harap mengikuti petunjuk servis tersebut. Pasalnya, jika servis mobil baru terlewati atau tidak sesuai dengan aturan, maka garansi jasa dan spare part mobil dapat hangus.

Baca juga: Wisata Jawa Tengah, Siapkan e-Money Tarif Tol Jakarta Semarang

Selain istilah servis mobil rutin, pemilik kendaraan juga pasti sering mendengar istilah tune up. Apakah beda dengan servis mobil berkala?

Jenis servis mobil

servis mobil rutin

Secara istilah, servis mobil dibedakan menjadi dua yaitu servis besar dan servis kecil alias tune up

  • Servis besar adalah jenis servis mobil dengan melakukan pemeriksaan secara menyeluruh baik bagian dalam mesin hingga komponen lainnya. Umumnya dilakukan saat mobil memasuki jarak tempuh di atas 100 ribu kilometer.
  • Servis kecil atau tune up adalah jenis servis mobil berkala yang dilakukan untuk memastikan komponen utama mobil bekerja secara optimal.

Dapat disimpulkan, jenis servis besar akan memerlukan waktu, biaya dan skala perbaikan yang lebih tinggi daripada servis kecil.

Baca juga: Perbedaan ETLE Mobile dan ETLE Statis, Bagaimana Cara Kerjanya?

Sebelum melakukan perjalanan jarak jauh untuk liburan, sebaiknya pemilik melakukan servis kecil alias servis mobil berkala. Jika mekanik menemukan kerusakan yang parah, maka biasanya akan disarankan melakukan servis besar.  

Penasaran dengan sejumlah hal yang dilakukan saat servis mobil rutin atau tune up? Apa saja sih?

Komponen yang dicek saat servis mobil rutin

cara bersihkan busi mobil

Untuk menjaga performa mesin kendaraan saat melakukan servis mobil berkala maka sejumlah komponen ini akan dicek dan diganti bila perlu.

Baca juga: Mobil Terbakar, Apa Saja yang Bisa Jadi Penyebabnya?

  • Busi mobil. Dibersihkan dan dicek untuk melihat kinerjanya. Pemeriksaan juga meliputi pengecekan kabel busi dan kelistrikan.
  • Aki. Sebagai komponen utama bagi sistem kelistrikan mobil maka aki akan diperiksa dayanya. Jika tekor kemungkinan aki telah alami kebocoran dan perlu diganti.
  • AC. Pemeriksaan yang dilakukan adalah pembersihan filter AC dan pengecekan freon. 
  • Rem. Pemeriksaan meliputi cek ketebalan kampas rem, kondisi minyak rem dan penyetelan rem parkir manual.
  • Oli mesin. Biasanya akan diganti dengan oli yang baru.

Selain pemeriksaan komponen di atas, ada juga pemeriksaan lain yang tidak termasuk dalam servis mobil rutin.

Jenis pemeriksaan lain

rutin servis

Pertama adalah servis kaki-kaki mobil. Pemeriksaan komponennya meliputi periksa ball joint, tie rod,  rack steer, per mobil, dan stabilizer. Servis jenis ini biasanya menghabiskan biaya Rp3-8 juta tergantung jenis kendaraan juga tingkat kerusakan.

Baca juga: Musim Hujan Datang, Cek Kaki-kaki Mobil Yuk!

Kedua, servis radiator. Sebagai bagian penting dari sistem pendinginan mesin, radiator wajib diperiksa saat terjadi kebocoran atau saat mesin mobil lebih cepat panas. Biaya servisnya mulai Rp300-500 ribu pada bengkel spesialis.

Ketiga, servis kopling. Biasanya diperlukan pada mobil transmisi manual. Meliputi pemeriksaan kampas kopling dna penyetelan ulang. Biaya yang diperlukan sekitar Rp2-5 jutaan di bengkel resmi.

servis mobil

Keempat, servis spooring balancing ban mobil. Pengecekan ini dilakukan untuk mengetahui adanya gangguan pada kinerja ban. Misalnya ban botak sebelah yang bisa akibatkan perputaran ban terganggu dan rawan saat melindas genangan air.

Baca juga: Murah Sih, Tapi Pemilik Mobil Wajib Tahu Bahaya Ban Vulkanisir

Biaya spooring dan balancing ban mobil beragam, mulai Rp300-500 ribu di bengkel spesialis. Pada saat melakukan servis ini ban juga biasanya akan diisi dengan nitrogen agar tekanannya tidak mudah berkurang saat dipakai berjalan jauh.

Ingat ya, jangan sampai lupa melakukan servis mobil rutin dan pemeriksaan menyeluruh kondisi kendaraan sebelum menikmati liburan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Tetap waspada berkendara, dan beristirahat pada rest area setiap 3 jam mengemudi.

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.