Search Cars

Berita Utama Otomotif

Ada Apa Saja di Booth Toyota GIIAS 2022?

Booth Toyota GIIAS 2022 jadi yang terbesar dan terlengkap. Ada apa saja yang dipamerkan di dalamnya dan menarik untuk dilihat?

booth toyota giias 2022

Booth Toyota GIIAS 2022 ini menjadi yang paling besar dan terlengkap dibandingkan peserta-peserta lainnya yang ada di ajang otomotif tahunan terbesar itu. 

Pada ajang tersebut, Toyota Astra Motor (TAM) menghadirkan booth yang lebih futuristic dan advance seluas lebih dari 4.000 meter persegi di Hall 1B ICE BSD melalui brand Toyota & Lexus. 

Terdapat berbagai ever-better cars sebanyak lebih dari 35 unit selama pameran berlangsung. Mulai dari kendaraan elektrifikasi, sports car, hingga model-model konvensional lainnya, untuk mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat.

booth Toyota GIIAS 2022

Hadirkan semangat Let’s Go Beyond

Pada booth Toyota GIIAS 2022 kali ini menghadirkan semangat Let’s Go Beyond. Hadir juga berbagai layanan dan program mobilitas unggulan yang diharapkan dapat melebihi ekspektasi pelanggan untuk menghadirkan Total Mobility Solution.

Baca juga: Toyota GIIAS 2022 Siapkan Booth Terbesar dan Terlengkap!

“Kami berupaya mewujudkan semangat Beyond Product, Beyond Service, dan Beyond Technology pada GIIAS tahun ini, dengan menghadirkan berbagai lineup yang mewakili setiap kebutuhan mobilitas masyarakat dan solusi mobilitas yang beragam,” kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Henry Tanoto.

Menurut Henry, dengan menghadirkan booth Toyota yang bersebelahan dengan Lexus, diharapkan bisa memberikan kemudahan kepada para pengunjung untuk memilih pendukung mobilitas yang sesuai dengan kebutuhan. 

kendaraan elektrifikasi

Kendaraan elektrifikasi

Di dalam booth Toyota GIIAS 2022 ini dihadirkan berbagai teknologi elektrifikasi yang lengkap kepada masyarakat Indonesia. Mulai dari Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), hingga Battery Electric Vehicle (BEV). 

Baca juga: Kencang dan Sporty, Toyota All New GR86 Resmi Hadir di Indonesia

Salah satu yang menarik adalah kehadiran Toyota bZ4X sebagai langkah awal Toyota dalam mengembangkan lebih banyak lagi pilihan Battery EV kedepan. Mobil tersebut dipamerkan di area main stage bersama dengan Toyota Corolla Cross Hybrid dan Toyota Prius PHEV. 

Pada area lain, dipajang juga kendaraan elektrifikasi dari Toyota lainnya yaitu Toyota C+Pod yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi beberapa orang. 

Mobil ini merupakan mobil listrik mungil yang bisa disewa ketika sedang berlibur di Bali dan Danau Toba, berdekatan dengan berbagai line-up andalan Toyota seperti Toyota Alphard, Toyota Voxy, Toyota All New Avanza, Toyota Raize, serta Toyota All New Veloz. 

toyota all new gr86

Mobil-mobil GR Sport terbaru

Booth Toyota GIIAS 2022 kali ini juga memiliki area khusus untuk memperkenalkan mobil-mobil Toyota GAZOO Racing (GR) ke seluruh masyarakat Indonesia yang berada di sebelah kiri dari pintu masuk. Total ada 6 mobil GR Sport yang diperkenalkan. 

Baca juga: Teknologi Elektrifikasi Lexus yang Hadir di Ajang GIIAS 2022

Salah satunya adalah Toyota All New GR86 yang meneruskan peran Toyota 86 sebagai ikon dari sebuah sports car yang fun to drive

Toyota All New GR86 merupakan mobil yang langsung ditangani dan dikembangkan oleh TOYOTA GAZOO Racing (TGR) sehingga memperoleh manfaat dari keterlibatan dan pengalaman TGR dalam memenangi berbagai ajang motorsport internasional.  

Selain itu, dihadirkan juga Toyota Hilux GR Sport, Toyota Agya GR Sport, Toyota Raize GR Sport, Toyota Yaris GR Sport dan Toyota Fortuner GR Sport dengan beberapa elemen baru yang menguatkan karakter sporty khas DNA GAZOO Racing.

lexus lf-z

Booth mobil premium Lexus 

Bersebelahan dengan booth Toyota, terdapat juga booth Lexus yang tidak kalah menghadirkan mobil-mobil andalannya. Salah satu yang menarik perhatian adalah mobil konsep Lexus LF-Z yang bisa langsung terlihat dari bagian depan. 

Baca juga: Pembukaan GIIAS 2022 Jakarta, Ada Apa Saja Sih?

Terdapat juga berbagai mobil baru lain yang dipajang oleh Lexus, seperti Lexus UX 300e serta lini produk terbarunya yaitu The All New Lexus RX dengan perubahan menyeluruh dari segi desain pada bagian eksterior dan interior. 

Bagaimana, tertarik untuk melihat berbagai line-up yang dihadirkan oleh Toyota dan Lexus? Agar tidak penasaran, silakan langsung mengunjungi booth keduanya dan rasakan sensasinya melihat kendaraan-kendaran terbaru ini secara langsung!

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.