Search Cars

Tips & Rekomendasi

Jangan Asal Pilih, Ini Cara Menentukan BBM yang Tepat untuk Mobil

BBM banyak jenisnya, lalu manakah yang cocok untuk mobil Anda? Berikut cara menentukan BBM yang tepat untuk mobil Anda.

menentukan BBM yang tepat

Layaknya manusia yang membutuhkan makanan untuk menghasilkan energi supaya bisa beraktivitas, bahan bakar minyak (BBM) merupakan sumber tenaga untuk menggerakkan mesin pada kendaraan bermotor.

 

Dalam menentukan BBM yang tepat digunakan untuk kendaraan tersebut tidak boleh sembarangan, dan harus disesuaikan dengan mesin.

 

Tentu, supaya mesin dapat bekerja lebih efisien dan menghasilkan performa maksimal. Berikut cara menentukan BBM yang tepat untuk mobil Anda.

 

Baca juga: Mengisi BBM Jangan Sampai Full Tank, Ini Alasannya

menentukan BBM yang tepat

Ketahui jenis mesin

Pertama, ketahuilah dahulu mesin jenis apa yang terpasang di mobil Anda. Di Indonesia sendiri ada dua jenis mesin mobil yang umum ditemui yakni, mesin diesel dan mesin bensin.

 

Mesin diesel biasanya terpasang di kendaraan besar seperti truck dan bis, meski ada juga mobil yang menggunakan mesin ini, seperti sport utility vehicle (SUV).

 

Biasanya mesin diesel memiliki kapasitas mesin yang lebih besar dibandingkan dengan mesin bensin. Tak lupa, mesin diesel rata-rata sudah dilengkapi dengan turbo untuk mendongkrak tenaganya.

 

Perbedaan signifikan antara kedua jenis mesin tersebut adalah mesin diesel memiliki titik nyala api yang lebih tinggi dibandingkan dengan bensin.

 

Mesin diesel wajib diisi dengan bahan bakar minyak khusus diesel. Di Indonesia, bahan bakar diesel yang paling umum adalah solar seperti Pertamina Dex atau Dexlite. Sementara mesin bensin memiliki varian bensin seperti Premium, Pertalite, Pertamax, dan Pertamax Turbo.

 

Baca juga: Mengisi BBM Jangan Sampai Full Tank, Ini Alasannya

menentukan BBM yang tepat

Rasio kompresi

Perlu diketahui bahwa setiap mesin kendaraan memiliki rasio kompresi yang berbeda-beda, begitu juga dengan bahan bakar minyak yang memiliki kandungan nilai oktan yang berbeda-beda pula.

 

Untuk itu, perlu dilakukan penyesuaian antar kompresi mesin dengan nilai oktan dari BBM. Cara mudahnya, Anda dapat melihat rasio kompresi mobil pada buku manual kendaraan atau cari saja di Internet.

 

Rasio Kompresi adalah nilai yang bersifat mewakili rasio volume ruang pembakaran dari kapasitas terbesar ke terkecil. Dalam piston, yang dimaksud rasio adalah rasio antara volume silinder dan ruang bakar pada saat piston berada di titik mati bawah dan di titik mati atas.

 

Rasio kompresi yang tinggi dapat membuat mesin mengekstrak energi mekanis lebih banyak dari massa campuran udara bahan bakar karena efisiensi termalnya lebih tinggi.

 

Baca juga: 9 Tips Menghemat BBM Mobil

menentukan BBM yang tepat

Nilai oktan

Selanjutnya untuk menentukan BBM yang tepat untuk mobil, Anda harus menyesuaikan dengan nilai oktan.

 

Nilai oktan atau kadar Research Octane Number (RON) adalah nilai yang menunjukkan daya tahan bakar terhadap kompresi mesin tanpa terbakar sendiri. Semakin tinggi nilai oktan maka semakin sedikit timbal yang dihasilkan dari proses pembakaran.

 

Pengaruh antara rasio kompresi mesin dengan BBM yang digunakan adalah semakin rendah kandungan nilai oktan maka akan semakin sulit terbakar karena titik bakar lebih tinggi dan mengakibatkan BBM lebih sulit untuk menguap.

 

BBM yang tidak bisa terbakar akibat nilai oktan yang terlalu rendah akan menyebabkan penumpukan kerak di ruang bakar.

 

Baca juga: Jauh Lebih Hemat Jadi Alasan LCGC Wajib Pakai BBM RON 92

menentukan BBM yang tepat

Setelah mengetahui cara menentukan BBM yang tepat untuk mobil, alangkah lebih baik jika Anda mulai menyesuaikan BBM kebutuhan mobil. Hal tersebut demi menjaga kondisi mesin agar tetap bisa bekerja secara efisien dan menghasilkan performa yang optimal.

 

Penggunaan bahan bakar yang sesuai dengan kebutuhan mobil merupakan salah satu bentuk perawatan mesin itu sendiri.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.