Search Cars

Berita Utama Otomotif

Tips Menghindari Macet saat Arus Mudik Lebaran 2022

Puncak arus mudik Lebaran 2022 diprediksi akan terjadi pada akhir April ini, supaya tidak terjebak macet, baca dulu tipsnya di sini.

arus mudik Lebaran 2022

Puncak arus mudik Lebaran 2022 diprediksi oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan terjadi pada 28 April 2022. Sedangkan puncak arus balik mudik sendiri diprediksi akan terjadi pada 8 Mei 2022.

Ya, setelah 2 tahun adanya larangan mudik karena pandemi Covid-19, akhirnya tahun ini pemerintah resmi mengizinkan masyarakat untuk mudik Lebaran.

Namun tetap dengan beberapa aturan dan persyaratan. Aturan mudik Lebaran 2022 ini antara lain sudah vaksin dua kali dan vaksin booster untuk dewasa, serta dua kali vaksin untuk anak-anak. 

Baca juga: Makanan Buka Puasa yang Praktis dan Bisa Dimakan di Mobil

Untuk yang sudah vaksin lengkap bebas untuk melakukan perjalanan mudik ke mana saja tanpa hasil Antigen atau PCR. Sisanya, wajib melampirkan hasil Antigen dan PCR sebelum keberangkatan mudik, sesuai dengan dosis vaksin yang sudah diterima.

Meski sudah menerapkan aturan mudik yang ditetapkan pemerintah, tiap individu tetap wajib untuk menjalankan protokol kesehatan yang ketat dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Sudah berencana dan siap untuk mudik dengan mobil pribadi? Berdasarkan perkiraan Kemenhub, 21 juta orang akan mudik menggunakan mobil pribadi dan 14 juta orang mudik menggunakan motor.

Baca juga: Perawatan Mobil Sambil Nunggu Waktu Buka Puasa

Supaya tidak terjebak macet arus mudik Lebaran 2022 dan arus baliknya.

arus mudik Lebaran 2022

Waktu mudik yang tepat

Kemenhub sudah memprediksi puncak arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, nah supaya tidak terjebak macet, kamu bisa melakukan penyesuaian waktu keberangkatan.

Untuk menghindari macet kamu bisa berangkat mulai dari H-5 atau H-4 dan pulang pada H+2 atau H+3 Lebaran.

Selain itu, umumnya, bila menggunakan mobil pribadi, perjalanan mudik dilakukan sehabis sahur atau subuh. Bisa diperkirakan jam enam pagi akan macet di jalan.

Baca juga: Tips Menghemat Pengeluaran Selama Bulan Ramadan

Kamu bisa berangkat lebih awal, misalnya sebelum sahur, seperti pukul 00:00. Namun pastikan kondisi tubuh sudah fit dan tidak mengantuk. 

Pasalnya mengemudi saat malam hari diperlukan konsentrasi dan kewaspadaan yang lebih dibanding siang hari.

arus mudik Lebaran 2022

Informasi jalur mudik

Tips menghindari macet saat mudik Lebaran selanjutnya adalah dengan selalu memantau informasi lalu lintas. 

Gunanya agar kamu tahu apakah jalur yang akan dilalui macet atau tidak. Misalnya ada kemacetan yang disebabkan kecelakaan atau penyempitan ruas jalan.

Baca juga: Menentukan Tenor dan Cicilan Kredit Mobil Baru yang Ideal

Informasi arus mudik pun mudah ditemui, mulai dari sosial media seperti Instagram dan Twitter, aplikasi penunjuk jalan seperti Google Maps dan Waze, hingga radio.

arus balik Lebaran 2022

Pilih rute jalan

Dengan berbagai kemudahan, arus mudik Lebaran 2022, dan arus baliknya diprediksi bakal memenuhi Jalan Tol Trans Jawa.

Bila lewat tol, kemacetan dan penumpukan kendaraan bisa terjadi pada pintu pembayaran, pintu masuk dan keluar, dan rest area.

Baca juga: Tips Aman Mengemudi Sambil Tetap Puasa di Bulan Ramadan

Nah, kamu bisa menggunakan rute alternatif bila terjebak macet seperti melewati Jalur Pantura (Jalur Pantai Utara) atau Jalan Pantai Selatan Jawa.

Memang pastinya akan lebih jauh dibanding lewat tol, tapi kedua jalur tersebut menawarkan pemandangan indah, atraksi wisata, dan kuliner. Jadi, sambil mudik, kamu juga bisa sekalian sambil liburan, ya kan?

arus balik Lebaran 2022

Uang elektronik

Agar kamu tidak menyebabkan kemacetan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, pastikan uang elektronik selalu terisi.

Baca juga: Kriteria dan Jenis Mobil Investasi di Masa Depan

Hal ini agar kamu tidak menghambat di pintu pembayaran tol karena kurang saldo. Apalagi ada kenaikan tarif tol yang sudah ditetapkan oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk.

Jadi sebelum melakukan perjalanan ada baiknya kamu melakukan isi ulang atau top up uang elektronik. Lebih baik kelebihan daripada kekurangan saldo.

Toh, apabila kelebihan saldo kamu tetap bisa menggunakannya untuk perjalanan selanjutnya.

Ramadan 2022

Performa mobil prima

Tentu kamu tidak menginginkan mobil mogok di tengah perjalanan mudik dan menjadi penyebab kemacetan?

Ya, salah satu tips menghindari macet yang penting, yaitu dengan memastikan mobilmu kondisinya prima dan siap untuk digunakan jarak jauh.

Baca juga: Tips Memilih Menu Sahur Sebelum Berkendara saat Puasa

Seiring penggunaan harian performa mobil akan menurun loh. Karena itu, sebelum mudik ada baiknya kamu melakukan servis dan perawatan berkala. 

Jangan lupa diinformasikan pada pihak bengkel kalau mobil akan dipakai jarak jauh dan meminta pengecekan dilakukan secara menyeluruh.

Tidak hanya mobil, kamu sebagai pengendara juga harus bugar, sebelum mengemudi ada baiknya cukup tidur, makan makanan bergizi, dan minum vitamin.

Baca juga: Mobil Keluarga Terbaik dengan Harga di Bawah 300 Juta

Saat perjalanan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022 utamakan selalu keselamatan berkendara. Bila sudah lelah karena terjebak macet, ada baiknya segera beristirahat ya!

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.