Search Cars

Travel & Lifestyle

Rekomendasi Mobil 4×4 dan AWD yang Bisa Offroad Tipis-Tipis

Mobil 4×4 bisa dijadikan pilihan buat kamu yang ingin berkendara di medan yang cukup ekstrem. Apa saja kira-kira rekomendasinya?

mobil 4x4

Mobil 4×4 sering dijadikan andalan ketika ingin melewati jalanan dengan medan yang cukup ekstrem atau bahkan untuk melakukan kegiatan offroad. Hampir semua merek mobil biasanya memiliki varian ini. 

Pada umumnya mobil-mobil dengan sistem kerja roda seperti ini memang dikhususkan untuk bisa mencapai traksi yang maksimal ketika digunakan pada jalan-jalan dengan permukaan yang kasar. 

Untuk mobil-mobil jenis ini, biasanya ditemukan pada SUV (Sport Utility Vehicle) ataupun pick up karena biasanya sering digunakan untuk medan-medan yang sulit dilalui mobil lain seperti sedan atau city car. 

Mobil 4×4 untuk offroad

dimensi mobil fortuner

Mobil 4×4 ini juga sering dianggap sebagai mobil-mobil untuk pekerja lapangan. Alasannya adalah karena mobil jenis ini biasanya dijadikan kendaraan operasional di berbagai perusahaan pertambangan atau perkebunan. 

Baca juga: Mobil Ground Clearance Tinggi, Ga Takut Mentok!

Selain untuk area-area tersebut, mobil ini juga sering dijadikan pilihan ketika ingin melakukan offroad ataupun berlibur di alam liar. 

Nah, apa saja ya rekomendasinya?

BMW X5 xDrive40i X Line

New BMW X5 xDrive40i

Rekomendasi mobil 4×4 yang pertama adalah BMW X5 xDrive40i X Line yang bisa digunakan untuk medan offroad ataupun jalanan perkotaan. Kemampuan ini ditunjang dengan hadirnya Adaptive 2-axle air suspension

Fitur tersebut mampu menambah tinggi mobil sekitar 80 milimeter sehingga ground clearance mobil bisa bertambah menjadi 214 milimeter. 

Baca juga: Rekomendasi SUV Kompak 5 Penumpang buat Keluarga Kecil

Mobil ini juga bisa diandalkan jika harus melewati genangan air berkat adanya wading depth hingga setinggi 500 mm, breakover angle di angka 20.2 derajat, serta approach & departure angle yang mencapai 25.2 derajat dan 22.3 derajat.

Toyota Land Cruiser 

land cruiser

Selanjutnya ada Toyota Land Cruiser yang juga mendapat julukan King Of The World. Sejak 1960, mobil ini memang menancapkan image yang kuat sebagai salah satu mobil tangguh sekaligus penjelajah segala medan. 

Mobil ini memiliki ground clearance 235 milimeter serta jarak sumbu roda 2.850 milimeter. Mengadopsi mesin V6D-turbo dengan 3.346 cc, Toyota Land Cruiser mampu menghasilkan tenaga 300 daya kuda pada 4.000 RPM dan torsi 71,4 kgm pada 1.600–2.600 RPM. 

Baca juga: Doyan Wisata Pantai? Nih Rekomendasi Mobil yang Cocok!

Sebagai salah satu mobil offroad sejati, mobil ini juga dilengkapi berbagai fitur canggih. Selain fitur E-KDSS dan Diffrential Lock, Toyota Land Cruiser 300 juga dilengkapi dengan built in inclinometer yang citranya dapat ditampilkan di layar audio.

Selain itu ada juga fitur Multi Terrain Select (MTS) yang berfungsi untuk membantu pengemudi ketika mobil terjebak karena mengalami selip atau kehilangan kecepatan akibat minimnya torsi. 

Toyota New Fortuner

toyota new fortuner

Toyota New Fortuner bisa menjadi salah satu mobil SUV yang layak untuk dipertimbangkan saat memasuki musim hujan ataupun jalanan yang tergenang air. Mobil ini tercatat memiliki ground clearance yang tinggi mencapai 220 milimeter. 

Baca juga: Rekomendasi Mobil Buat Kamu yang Doyan Berburu Tempat Hidden Gems

Keunggulan lain dari Toyota New Fortuner adalah bentuk bumper yang melandai sehingga bisa diandalkan ketika saat melewati jalanan yang banjir atau genangan tinggi. Selain itu, bodi mobil ini yang besar membuatnya terlihat gagah ketika harus melewati jalanan. 

Dari segi keselamatan, mobil ini sudah lengkap dengan adanya Limited Slip Differential, 7 airbag, rem cakram di semua roda dan Downhill Assist Control (DAC). 

Dilengkapi juga dengan ABS + EBD, Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Control (VSC), Emergency Brake Signal (EBS), Trailer Sway Control (TSC), BA (Brake Assist) dan Automatic Traction Control (A-TRC).

Toyota All New Hilux

toyota all new hilux

Perpaduan lekuk bodi agresif nan gagah semakin memperkuat simbol Toyota All New Hilux sebagai kendaraan tangguh yang terbaik di kelasnya. Toyota All New Hilux dikemas dengan beragam fitur mutakhir dan canggih. 

Baca juga: Mika Lampu Mobil Tidak Cepat Kusam, Begini Perawatannya!

Menaklukkan beragam medan bisa dilakuka Toyota All New Hilux berkat sistem penggerak 4WD part-time berteknologi Rear Differential Lock melalui kenop Easy 4 times 4 Switch. 

Sementara untuk mengakomodir kebutuhan mengangkut barang bawaan, struktur bak Toyota All New Hilux dibuat lebih luas dan kuat. Dengan ground clearance 279 milimeter, tentunya tidak perlu khawatir lagi jika harus melewati berbagai medan jalan yang ada. 

Konsep desainnya seperti mini truck yang berpenampilan kekinian, elegan, dan futuristik. Pada bagian depan, terdapat grille yang menggunakan material besi bertingkat dengan tambahan aksen krom. 

Baca juga: Diklaim Sangat Irit, Berapa Konsumsi BBM Innova Zenix?

Jika ingin membeli mobil 4×4 yang tepat, sebaiknya langsung saja cek di SEVA ya untuk tahu harga serta spesifikasi lengkapnya. 

Terdapat beberapa fitur unggulan yang tersedia seperti Insant Approval untuk penyetujuan kredit yang lebih cepat serta Loan Calculator untuk menghitung cicilan kredit sesuai kemampuan finansial. 

Nah, Awas Kena Gocek beli mobil yang tidak sesuai keinginanmu. Jangan lupa untuk selalu pilih yang #JelasDariAwal hanya di SEVA

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.