Events
CariParkir Sediakan Parkir Gratis di Java Jazz Festival 2018
Event Java Jazz Festival 2018 digelar 2 – 4 Maret ini di JiExpo Kemayoran. Event tahunan yang dinanti para penikmat musik tanah air ini akan diisi oleh berbagai musisi dalam dan luar negeri.
Penyelenggara menargetkan pengunjung Java Jazz Festival 2018 berasal dari kalangan muda. Event yang dijadwalkan dimulai pada pukul 17.00-02.00 ini diperkirakan akan lebih meriah dari tahun sebelumnya.
Dijadwalkan 300 musisi akan mengisi acara, antara lain, Kunto Aji, Andien, Dira Sugandhi, Maliq n D’essential, Dewa Budjana, Glenn Fredly, Yura Yunita, JAZ, Tohpati, dll.
Kemudian musisi internasional seperti Daniel Caesar, Lauv, JP Cooper Matthew Whitaker, Avery*Sunshine, Ivan Lins, Kennedy Administration, The Urban Renewal Project, Elan Trotman, Jeff Lorber & Michael Manson featuring Maya Azucena, Marlin McClain, Gorden Campbell, Goo Goo Dolls, dll.
Di sisi lain, salah satu persoalan nonton konser musik adalah lahan parkir. Membeludaknya pengunjung membuat lahan parkir pun menjadi terbatas.
Tarif parkir juga kadang cukup menguras saku jika berlama-lama karena Anda masih menikmati konser. Belum lagi faktor keamanannya.
CariParkir sebagai aplikasi layanan parkir paham betul dengan situasi tersebut. Supaya Anda tenang dan bisa menikmati konser dengan nyaman, disediakan lahan parkir yang dekat dari lokasi, bahkan gratis.
Lahan parkir seluas 1.000m2 itu tersedia di basement Springhill Golf Residences yang dapat menampung hingga 35 kendaraan roda empat dan 35 kendaraan roda dua. Lokasi ini tepat berada di seberang JiExpo Kemayoran.
Aman dan nyaman
Apakah aman? Selain pengamanan yang ketat dari Springhill Golf Residences, kru CariParkir juga standby di lokasi parkir. Lahan CariParkir tersedia sejak pukul 15.00 hingga 03.00.
Bagaimana caranya dapat parkir gratis itu? Anda cukup download aplikasi CariParkir dari Playstore di smartphone, setelah itu tunjukkan aplikasi tersebut saat akan masuk ke lokasi parkir CariParkir.
Anda juga dapat dipandu menggunakan aplikasi CariParkir untuk kemudian dapat menitipkan kendaraan. Dengan begitu, Anda dapat lebih tenang menonton konser sampai habis dengan parkiran gratis.
Bukan itu saja, disediakan kendaraan yang siap mengantar Anda dari lokasi parkir menuju gerbang Springhill Golf Residences di seberang JiExpo. Selanjutnya Anda akan dibantu untuk menyeberang jalan menuju Pintu 9 JiExpo Kemayoran.
Jadi, tunggu apa lagi? Lets have lots of fun di Java Jazz Festival 2018 dan temukan lokasi CariParkir.
CariParkir, Cara Tepat Dapat Tempat..