Tips & Rekomendasi
4 City Car Terbaik dan Kelebihannya, Ada di Sini
Banyak kriteria yang dipertimbangkan ketika ingin memiliki mobil pribadi seperti bentuk yang kompak, lincah melalui kepadatan lalu lintas, mudah parkir, performa mesin mumpuni, hemat bahan bakar, hingga fitur keselamatan yang baik.
Mobil pribadi jenis city car atau mobil kecil cocok untuk Anda dengan kriteria tersebut. Apalagi Anda adalah anak muda dinamis, keluarga kecil yang aktif, atau masyarakat yang memiliki jiwa muda.
Tak hanya itu, selain untuk perkotaan menemani aktivitas harian atau juga jalan-jalan ke pusat perbelanjaan, dengan city car, tidak ada salahnya Anda melakukan perjalanan jauh seperti road trip atau liburan ke luar kota.
Nah, berikut adalah rekomendasi city car terbaik yang mungkin cocok untuk Anda.
Toyota New Agya
Mengusung tagline “Have Fun Go Max”, Toyota New Agya ini hadir sebagai pilihan city car dengan desain yang segar.
Untuk Toyota New Agya tipe TRD Sportivo, sebagai tipe tertingginya, bisa dibilang merupakan city car segmen LCGC (low cost green car) dengan fitur keselamatan terlengkap. Sebut saja seat belt tiga titik untuk seluruh penumpang, fitur pengait kursi bayi (ISOFIX), dua air bag, side impact beam sebagai perlindungan dari benturan samping, hingga ABS yang menjaga rem tidak terkunci saat pengereman mendadak semua tertanam dalam mobil ini.
Tak hanya itu, Anda pun akan dimanjakan oleh fitur-fitur menarik dan banyaknya ruang penyimpanan untuk barang bawaan. Sistem audio Toyota New Agya didukung fitur audio steering switch dan koneksi Bluetooth sehingga mudah terhubung dengan smartphone Anda.
Eksterior depannya dilengkapi lampu utama berproyektor dengan LED light guide berdesain modern. Fog lamp pun turut terpasang pada bumper dengan desain sporty. Sementara bagian belakangnya dihiasi dengan lampu rem, sein, dan mundur LED, berpadu dengan spoiler serta bumper yang juga sporty.
Dari sisi samping terlihat, Toyota New Agya ditopang dengan two tone machining alloy wheel berukuran 14 inci.
Kesan lapang dan nyaman sangat ditonjolkan di dalam kabin Toyota New Agya. Di bagian depan, mobil ini menggunakan jok berjenis semi bucket seat untuk memberikan sandaran mantap dan nyaman bagi pengemudi dan penumpang depan.
Penggunaan mesin baru berkapasitas 1.197cc transmisi manual dan otomatis berteknologi Dual VVT-i menjadikan Toyota New Agya semakin bertenaga, lincah, namun tetap hemat bahan bakar. Memang benar-benar city car!
Daihatsu New Ayla
Daihatsu New Ayla merupakan primadona di kalangan LCGC dengan tampilannya yang sporty dan elegan. Hal itu terlihat di bagian eksteriornya, pada bagian depan terdapat grill yang dibalut dengan ornamen chrome dan terdapat lampu kabut pada bumper.
Kemudian di bagian samping, terdapat body spion sewarna bodi dengan lampu sein agar pengendara dapat bermanuver dengan aman. Selain itu, ada juga side stone guard sehingga bodi bagian samping semakin terlindungi dan membuat tampilan Daihatsu New Ayla terkesan gagah.
Bagian belakang juga tidak kalah sporty dengan desain bumper yang dibekali dengan aerokit. Lalu, lampu belakangnya yang stylish dilengkapi dengan LED dapat memberikan pencahayaan lebih baik serta memberikan aksen dinamis pada city car ini.
Masuk ke bagian dalamnya, kesan sporty ternyata masih terasa. Pengendara akan disambut dengan ornamen dashboard bernuansa hitam-silver yang dipadukan dengan head unit double DIN layar sentuh. Pada bagian setir, terdapat tombol untuk mengontrol audio sehingga lebih aman dan mudah.
Meski termasuk city car, bagian bagasinya cukup luas untuk membawa barang-barang seperti koper berukuran besar, belanjaan, dan sebagainya.
Berbeda dengan saudara kembarnya Toyota New Agya, Daihatsu New Ayla ini dibekali dua kapasitas mesin, baik transmisi manual dan otomatis. Mesin berkapasitas 1.197 cc (semua tipe 1.2) menghasilkan tenaga dan torsi lebih besar, sementara mesin berkapasitas 989 cc (semua tipe 1.0) tetap hadir dengan efisiensi bahan bakar terbaik.
Daihatsu All New Sirion
Sesuai dengan tagline “All New Sirion Generasion” mobil ini ditujukan untuk Anda yang muda yang berjiwa dinamis dan modern.
Kabinnya mampu menampung hingga lima orang penumpang, jadi mobil ini juga cocok untuk dimiliki oleh keluarga kecil yang aktif.
Key free system Daihatsu turut diadopsi oleh All New Sirion sehingga memudahkan pengendara untuk masuk, menghidupkan atau mematikan mesin cukup menekan start/stop button saja.
Tak hanya itu, di bagian interiornya juga terdapat head unit double DIN layar sentuh yang juga menjadi visual bagi kamera parkir. Lalu ada juga AC digital dan dua buah power outlet untuk mengisi ulang baterai smartphone Anda.
Eksteriornya, pada bagian depan, Daihatsu All New Sirion sudah menggunakan LED headlamp dengan pengaturan otomatis. Sementara LED rear combi lamp di bagian belakangnya sehingga membuat city car ini terlihat modern dan sporty.
Daihatsu All New Sirion menggunakan mesin baru Dual VVT-i berkapasitas 1.300 cc transmisi manual dan otomatis. Ditambah dengan teknologi Drive-By-Wire yang disematkan, tentunya akan meningkatkan performa mobil ini dalam berkendara.
Untuk urusan keamanan, Daihatsu All New Sirion dibekali dengan ABS, EBD, VSC, traction control, ISOFIX, 4 airbag yang terdapat di depan dan di samping jok, sabuk pengaman tiga titik untuk penumpang di baris kedua, serta seat belt reminder untuk pengemudi dan penumpang.
Toyota All New Yaris
Bisa dibilang, Toyota All New Yaris adalah city car hatchback teraman di Indonesia saat ini. Mobil ini dibekali dengan sabuk pengaman tiga titik untuk pengemudi dan seluruh penumpangnya, kedua jok depan didesain untuk mengurangin cedera pada leher jika terjadi kecelakaan, serta ISOFIX atau pengait kursi bayi suda tersedia di jok penumpang belakang.
Hal yang istimiewa, ada tujuh buah airbag. Dua di bagian depan, sisi kanan pengemudi, lutut pengemudi, sisi kiri penumpang depan, serta dua curtain airbag. Fitur ini ada di semua tipe.
Fitur keamanan pada pengereman pun lengkap. Sudah ada Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Braking Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA). Khusus tipe TRD Sportivo, sebagai tipe tertingginya, dilengkapi dengan Emergency Brake Signal, ini berfungsi saat sedang melaju kencang tiba-tiba melakukan rem mendadak, lampu hazard akan otomatis menyala sebanyak tiga kedipan.
Ada juga traction control, Vehicle Stability Control (VSC) untuk menstabilkan kendaraan pada posisi menikung, serta Hill-Start Assist (HSA) untuk memudahkan kendali kendaraan di tanjakan.
Toyota All New Yaris dibekali mesin berkapasitas 1.496 cc. Jantung pacunya tersebut didukung juga oleh teknologi Dual Variable Valve Timing with Intelligence (VVT-i). Mesin ini sudah terbukti memberikan efisiensi terhadap penggunaan bahan bakar, baik yang menggunakan transmisi manual maupun otomatis. Ini bisa dirasakan untuk semua tipe Toyota New Yaris.
Bahasa desain eksteriornya mengusung aura sporty dengan garis aerodinamis modern dan stylish.
Dari depan, city car hatchback andalan Toyota ini dihiasi dengan bentuk lampu utama yang lebih menyipit, meruncing, dan tegas. Dibawahnya bertengger LED DRL dan lampu kabut pada bumper. Sedangkan lampu belakangnya, sama seperti lampu utama, menyipit, dengan lampu rem LED.
Toyota mengklaim kabin Toyota All New Yaris ini lebih kedap. Dashboard, speedometer, layar multi information display (MID), audio head unit double DIN layar sentuh tujuh inci, pengaturan AC digital, hingga tuas transmisi semuanya baru, tetap memberi kenyamanan bagi pengemudi dan seluruh penumpang.
Jika masih ragu city car mana yang benar-benar cocok, Anda bisa manfaatkan fitur request Test Drive di Seva.id. Caranya pun mudah!