Search Cars

Otomotif

Wanita-wanita Berjiwa Kartini di Pusaran Otomotif Dunia

Bukan cuma di Indonesia, banyak wanita berjiwa Kartini di bidang otomotif yang tersebar di belahan dunia. 5 di antaranya ada di bawah ini.

wanita berjiwa kartini
Dunia otomotif lebih dikenal sebagai dunianya kaum Adam. Mulai dari balapan, karir, sampai dengan penemuan alat-alat otomotif didominasi oleh para lelaki. Walaupun sangat identik dengan laki-laki, bukan berarti tidak ada wanita yang berprestasi di bidang tersebut.

 

Ada beberapa wanita yang siap mengambil resiko begitu besar pada dunia otomotif. Mereka bisa disebut sebagai wanita berjiwa Kartini di bidang otomotif dunia. Bidang yang dikuasai wanita-wanita ini beragam, mulai dari pembalap, wanita karir, sampai penemu suatu alat otomotif.

 

Penasaran? Untuk lebih jelasnya, simak ulasannya di bawah ini.

 

Ana Carrasco

https://www.instagram.com/p/BwSYgz7pW6g/

Wanita berjiwa Kartini di dunia pertama dalam bidang otomotif berasal dari Spanyol, yaitu Ana Carrasco. Pada tahun lalu,tepatnya di 2018, Carrasco berhasil mencetak sejarah karena menjadi pembalap wanita pertama yang menjadi juara di ajang balap motor dunia.

 

Gelar tersebut diraihnya pada ajang Kejuaraan Dunia Supersport 300 di Circuit de Nevers Magny-Cours, Perancis. Ia dinobatkan sebagai juara dunia setelah memuncaki klasemen dengan torehan 93 poin, unggul satu angka dari pesaing terdekatnya, Mika Perez.

 

Padahal, pada balapan terakhir, Carrasco hanya berada di posisi ke–13. Namun, pencapaian itu sudah cukup baginya untuk keluar sebagai juara dunia, setelah menjalani proses yang sangat dramatis.

 

Bayangkan saja, pesaing terdekatnya, Mika Perez, yang berada di deretan depan pada balapan terakhir tersebut terpaksa harus menjadi runner up karena disalip oleh Dani Valle pada lap-lap akhir. Padahal, juara dunia sudah ada di depan mata.

 

Lalu, Scott Deroue, yang juga berpeluang meraih gelar juara dunia, mengalami kendala teknis. Deroue dan Perez awalnya bersaing memperebutkan posisi pertama dan kedua, sedangkan Carrasco harus memulai balapan dari posisi start ke – 25.

 

Maria Herrera

https://www.instagram.com/p/BwWgw0RAFbo/

Wanita selanjutnya masih dari negeri matador, yaitu Maria Herrera. Ia adalah satu-satunya pembalap wanita yang tampil satu musim penuh di ajang balap motor bergengsi, Moto3. Herrera menjalani perannya itu di tahun 2017.

 

Herrera tercatat berhasil mengumpulkan tujuh poin dari 17 balapan yang telah dilakoninya bersama dengan Arginano & Gines Racing Team di Moto3. Bahkan, Herrera digadang-gadang akan menjadi pebalap wanita yang memiliki potensi kemenangan tinggi.

 

Maka dari itu, Arginano & Gines Racing Team tidak segan-segan untuk mengontrak wanita yang pernah menjadi pemenang di balapan FIM CEV Repsol Moto3 ini selama setahun penuh.

 

Perjuangan Herrera di Moto3 bukanlah hal yang mudah. Wanita cantik ini sempat cedera saat menjalani balapan di Sepang, Malaysia. Namun, berkat semangat dan kerja kerasnya, Herrera mampu kembali menunggangi motornya untuk berlaga di Moto3.

 

Carmen Jorda

https://www.instagram.com/p/Bwcj0CSns-P/

Selain balapan motor, wanita juga berprestasi di ajang balap mobil. Salah satunya adalah Carmen Jorda, yang pernah menjadi pembalap penguji tim F1 Lotus pada tahun 2015. Ia bertahan sampai tahun berikutnya saat tim tersebut berganti nama menjadi Renault tahun 2016.

 

Banyak yang menyebut, Jorda adalah pembalap perempuan yang paling dekat dengan balapan F1 dalam beberapa tahun belakangan. Sebelumnya, CV Jorda sudah dipenuhi dengan berbagai ajang balap mobil, seperti di kancah IndyLights dan Renault Sport pada tahun 2014.

 

Bukan hanya di lintasan, Jorda pun dikenal sebagai superstar setelah menjadi cameo pada film Cars 3 versi Spanyol.

 

Janis Ambrose Shard

janis
Bukan cuma di ajang balap mobil dan motor, wanita berjiwa kartini di dunia otomotif dunia juga datang dari salah satu pabrikan otomotif terbesar sejagad, Toyota. Namanya adalah Janis Ambrose Shard, Senior Manager, Cross Car Line – Product Planning & Strategy Toyota North America.

 

Janis bertanggung jawab untuk memimpin timnya dalam menangani material warna yang akan dipakai pada produk Toyota dan Lexus. Keputusannya otomatis mempengaruhi pilihan warna produk-produk pabrikan asal Jepang tersebut.

 

Selain itu, wanita yang sudah berkarir lebih dari 11 tahun di Toyota North America ini juga berperan penting dalam menentukan desain interior mobil, termasuk memilih bahan-bahan berkualitas untuk jok Toyota dan Lexus.

 

Sebelum di posisinya yang sekarang, Janis memulai karir di Toyota dengan jabatan color & materials manager pada tahun 2008. Lalu, di tahun 2015, Janis dipercaya untuk memegang posisi advanced product strategy planning manager. Setahun kemudian, Janis resmi menduduki posisinya saat ini.

 

Mary Anderson

mary anderson
Terakhihr adalah Mary Anderson, seorang wanita yang dikenal dengan nama “Wiper Woman”. Pada tahun 1903, Anderson mengamati seorang pria yang sibuk menyapu salju yang tertimbun di kaca depan mobilnya.

 

Kepala pria tersebut kerap kali keluar dari jendela mobil hanya untuk mengelap salju di kaca menggunakan tangannya. Anderson merasa ada yang salah dengan hal tersebut dan mulai berfikir untuk menciptakan sebuah alat yang dapat membantu pengendara mengelap salju secara otomatis, sehingga tidak perlu repot lagi menyapunya dengan tangan.

 

Akhirnya, Anderson mulai mencoba membuat suatu alat untuk membersihkan kaca, atau disebut sebagai window cleaning device. Tidak berselang lama, Anderson sukses menciptakan alat itu dan sampai kini disebut dengan wiper.

 

Sebenarnya masih banyak wanita-wanita lain yang berjiwa Kartini di dunia otomotif. Namun, 5 wanita di atas mungkin cukup mewakili para Kartini lainnya dan bisa menjadi inspirasi bagi semua wanita di dunia yang bercita-cita di bidang otomotif.

 

Jadi, selamat Hari Kartini bagi semua kaum Hawa yang berada di manapun ya!

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.