Search Cars

Tips & Rekomendasi

Mesin Mobil Bisa Sakit Jika Filter Udara Menghirup Banyak Kotoran

Tidak merawat filter udara dapat memberikan dampak buruk pada mobil kesayangan anda. Simak ulasannya berikut ini

filter udara

Tidak hanya makhluk hidup saja, mesin mobil juga bisa sakit apabila terpaksa harus menghirup udara kotor. Pasalnya, hal ini dapat mengganggu kinerja filter udara.

 

Filter atau saringan udara pada mobil berfungsi untuk menyaring debu atau kotoran dari luar sebelum masuk ke ruang pembakaran. Lalu, bagaimana jika filter tersebut kotor dan tidak terawat? 

 

Selain mengganggu kinerja mesin mobil, dampak buruk lain juga mengintai apabila kamu tidak menjaga kebersihan filter udara mobil.

 

Filter udara memiliki peran penting dalam menyerap partikel kotoran berukuran mikro maupun besar agar udara yang digunakan pada proses pembakaran bersih dan bebas dari polutan.

 

Filter yang memiliki tahanan aliran besar akan menghambat kinerja mesin namun memiliki daya saring yang baik.

 

Namun Sebaliknya, filter yang memiliki tahanan aliran kecil memiliki daya saring yang rendah. Untuk mengatasi hal tersebut, saringan udara dibuat dengan perpaduan beberapa bahan.

 

Baca juga : Bahaya, Jangan Langsung Injak Rem Saat Ban Mobil Tiba-Tiba Pecah

 

Ada 3 jenis filter yang umum ditemui di Indonesia, yaitu filter paper base, wet foam, dan stainless steel.

 

Filter paper base terbuat dari bahan dasar kertas khusus yang kuat dan tidak mudah sobek. Saringan tipe ini memiliki daya saring yang baik dan mudah dibersihkan.

 

Kemudian ada wet foam yang memiliki ciri fisik mirip dengan filter kertas. Filter jenis ini didesain agar aliran udara tidak terhambat saat proses filtrasi.

 

Filter ini juga disebut filter basah sehingga cenderung lebih sulit untuk dibersihkan. Oleh karena itu, filter wet foam biasanya bersifat sekali pakai.

 

Kemudian yang terakhir ada filter stainless steel. Filter ini sering disebut sebagai filter racing karena memang dikhususkan untuk meningkatkan performa mesin. Namun, untuk pemakaian standar sehari-hari, filter jenis ini kurang tepat apalagi apabila digunakan pada area berdebu.

 

Lalu, apa yang terjadi jika telat membersihkan filter udara? 

Tarikan mesin berkurang

Apabila jumlah pasokan udara menuju mesin terhambat oleh endapan kotoran pada permukaan filter, jumlah udara yang masuk ke mesin lebih sedikit, akibatnya tenaga mesin akan tertahan. 

 

Baca juga : 6 Tips Merawat Injeksi Mobil

 

Hal ini akan berdampak pada berkurangnya tenaga mesin. Dampak ini sangat terasa ketika kamu menggeber kendaraan pada kecepatan tinggi atau menanjak.

Bahan bakar boros

Berikutnya, mobil kamu berpotensi meminum lebih banyak bahan bakar daripada biasanya. Ketika mesin bekerja lebih lama, akan berdampak pada pemakaian bahan bakar yang lebih boros dan mesin akan menjadi cepat panas.

 

Baca Juga : Mobil Mengalami Masalah di Jalan Tol? Cek Tips Keselamatan Ini 

 

gejala kerusakan knalpot

Suara mesin kasar

Kemungkinan lain yang bisa terjadi adalah jebolnya filter udara. Hal ini umumnya terjadi pada filter udara jenis kertas. Kondisi fiter yang kotor namun tetap dipaksakan mengakibatkan aliran udara terhambat dan menumpuk, sehingga berpotensi menjebol permukaan filter.

 

Jika hal ini terjadi, maka daya saring akan berkurang dan menyebabkan kotoran dapat dengan mudah masuk ke dalam mesin.

 

Salah satu pengaruh yang dapat dirasakan saat filter udara jebol adalah suara mesin yang jadi lebih kasar. Masalah ini biasanya terjadi pada mesin-mesin diesel berteknologi CRDi.

 

Baca Juga : Benarkah Bahan Bakar yang Ada di Dalam Tangki Bisa Basi?

penyebab mobil terbakar

Mesin tersendat

Kotoran yang masuk dengan bebas ke dalam mesin akibat saringan udara jebol akan ikut terbawa dalam proses pembakaran dan mengendap pada komponen utama mesin, membuat kinerja mesin terganggu dan tersendat.

 

Baca juga : Cara Mudah Hemat BBM Mobil yang Bisa Dilakukan Sendiri

 

Lalu, bagaimana cara membersihkannya? Apabila tidak terlalu kotor, cukup semprot filter udara menggunakan kompresor angin sampai bersih.

 

Namun, jika kondisinya terlalu kotor, masukkan ke dalam air yang sudah dicampur dengan shampo. Kemudian rendam selama kurang lebih dua menit. Setelah itu, keringkan dengan cara dianginkan dan jangan dijemur di bawah terik matahari.

 

Membersihkan filter udara disarankan dilakukan setiap 10 ribu kilometer, sedangkan usia pakai penggantian komponen maksimal 40 ribu kilometer.

 

Baca juga: Cara Mudah Booking Service Kendaraan di Seva.id

 

Oleh karena itu, jangan lupa untuk lakukan perawatan berkala agar mesin mobilmu tetap sehat. 

 

Kamu bisa menggunakan fitur Booking Service di Seva.id untuk melakukan perawatan berkala. Atau, kamu juga bisa menggunakan fitur Home Service untuk melakukan perawatan berkala dari rumah.

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.