Search Cars

Uncategorized

Cara Mudah Antisipasi Penularan Virus COVID-19 Saat dalam Perjalanan

Berikut beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk mengantisipasi penularan virus COVID-19.

Virus COVID-19 saat ini menjadi telah menjadi momok di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Penyebarannya yang begitu cepat  membuat banyak orang khawatir saat terpaksa melakukan perjalanan ke suatu tempat. 

 

Baca juga: Cara Merawat Kabin Mobil agar Terhindar dari Virus dan Bakteri

 

Karena itu, untuk lebih meningkatkan kewaspadaan saat harus melakukan perjalanan, ada beberapa hal yang bisa Anda terapkan agar dapat mencegah diri dari paparan virus mematikan ini. Berikut cara mudah mengantisipasi penularan virus COVID-19.

 

Menjaga daya tahan tubuh

Menjaga daya tahan tubuh adalah cara mudah untuk mengantisipasi penularan virus COVID-19. Imunitas yang lemah bisa membuat seseorang lebih rentan terinfeksi virus dan penyakit. Nah, untuk menjaga tubuh tetap prima, bisa dimulai dari asupan nutrisi yang baik, caranya dengan mengkonsumsi makanan sehat dan suplemen sebagai pelengkap.

 

Istirahat yang cukup

Setiap perjalanan pastinya menyita waktu istirahat Anda, karena itu sempatkanlah istirahat yang cukup demi menjaga kesehatan fisik dan juga psikis. Kurangnya waktu istirahat dapat meningkatkan produksi hormon stres yakni kortisol, hal ini pun dapat berakibat menurunkan sistem kekebalan tubuh Anda.

 

Rutin membersihkan tangan

Cara sederhana untuk mengantisipasi penyebaran virus COVID-19 adalah rutin mencuci tangan dengan air bersih dan sabun maupun cairan antiseptik yang mengandung alkohol. Cucilah tangan Anda setidaknya selama 20 detik selama beberapa kali sehari. Dengan mencuci tangan secara teratur dan menyeluruh, Anda telah membersihkan tangan dari berbagai kotoran dan kuman.

 

Baca juga: Apakah Asuransi Dapat Menerima Klaim Virus Corona?

 

Pastikan seluruh bagian tangan dicuci hingga bersih, mulai dari punggung tangan, pergelangan tangan, sela jari, hingga kuku. Jika tidak memungkinkan untuk mencuci tangan, Anda bisa membersihkan tangan dengan menggunakan hand sanitizer. Gunakanlah produk hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60% agar lebih efektif membasmi kuman.

 

Jaga jarak aman 

Meski terlihat sulit namun menjaga jarak sosial atau social distancing termasuk salah satu langkah mudah untuk mengantisipasi penularan virus COVID-19. Pasalnya virus ini bisa menyebar melalui droplet atau cairan yang keluar setiap kali seseorang bersin atau batuk. 

 

Baca juga: Jaga Kesehatan, Ini Jogging Track di Jakarta yang Asyik dan Nyaman

 

Apalagi virus COVID-19 dipercaya dapat menyebar dalam radius jarak sekitar 1,8 meter dari orang yang terjangkit virus tersebut. Oleh karenanya, sebaiknya menjaga jarak aman berinteraksi dalam radius 1,8 – 2 meter dari orang sekitar Anda.

 

Jauhi tempat keramaian

Jika Anda terpaksa untuk bepergian pertimbangkanlah untuk mengambil langkah extra dengan menghindari tempat keramaian. Namun, jika harus berada di tempat yang relatif ramai carilah sisi di mana tempat tersebut memiliki ruang yang lebih sepi.

 

Baca juga: Corona Menyebar, China Siap Luncurkan Mobil Antivirus

 

Kenapa demikian? Hal ini bertujuan untuk memberikan ruang atau jarak. Lebih baik berhati-hati karena Anda tidak tahu secara pasti siapa siapa yang telah terinfeksi virus tersebut bukan?

 

Patuhi aturan batuk dan bersin

Pelajarilah etika batuk yang benar. Hindarilah menutup mulut dan hidung menggunakan tangan karena cara tersebut justru menyebabkan penyebaran virus COVID-19 semakin cepat. Ketika batuk atau bersin, usahakan tutuplah mulut dan hidung menggunakan lekukan siku ataupun tisu. 

 

Baca juga: Makanan yang Sebaiknya Dihindari di Dalam Kabin Mobil

 

Nah, sudah tahu kan apa saja yang harus Anda lakukan dalam sebagai langkah antisipasi penyebaran virus COVID-19? Yuk, lakukan hal-hal di atas untuk mencegah penularan virusnya. 

 

Sebagai salah satu langkah pencegahan Anda juga bisa memilih transportasi yang lebih aman seperti menggunakan mobil sewaan. Dengan menggunakan mobil sewaan Anda dapat meminimalisir kontak dengan banyak orang. Nah, untuk itu segera download Movic ya!

 

   

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.