Search Cars

Review Otomotif

BMW M3 dan BMW M4 Hadir Atas Nama Kecepatan

Tidak tanggung-tanggung, BMW Group hadirkan dua model M sekaligus, BMW M3 dan BMW M4. Berapa kecepatan maksimalnya?

BMW M3 dan BMW M4

Lewat akun Instagram @bmwm (23/9), BMW Group hadirkan dua model M sekaligus, BMW M3 dan BMW M4, yang ditujukan untuk pecinta kecepatan.

M atau divisi M pada BMW sendiri berdiri pada tahun 1972. Pada awalnya divisi M bernama BMW Motorsport GmbH. Divisi ini memiliki tugas untuk meracik mobil-mobil BMW agar siap untuk tempur di arena balap.

Hasil racikan dari divisi M ini sangat sukses pada tahun 1960-an dan 1970-an. Seiring berjalannya waktu, divisi M mulai memodifikasi mobil-mobil BMW yang sudah dipasarkan sebelumnya.

BMW dengan emblem M biasanya mesin, transmisi, suspensi, interior, aerodinamika, dan eksteriornya sudah dimodifikasi, sehingga selain lebih mewah, mobil juga jadi lebih kencang.

Baca juga: Jadi Mobil Terkencang, Ini Spesifikasi BMW M8 di Indonesia

Perlu diketahui, semua BMW Seri M sudah melewati serangkaian tes, salah satunya adalah tes kecepatan dan ketahanan di fasilitas milik BMW di Nürburgring, Jerman.

Lantas, berapa kecepatan maksimal dari BMW M3 dan BMW M4.

BMW M3 dan BMW M4

BMW M3

BMW M3 hadir dengan varian BMW M3 dan BMW M3 Competition Sedan. Aura buas sudah terpancar dari desain eksterior mobil sport ini. Tampak depan BMW M3 hadir dengan desain kidney grille baru.

Bentuknya vertikal dengan list horizontal untuk mengalirkan udara segar ke dalam ruang mesin. Pada bagian bumper hadir juga kisi-kisi yang mengalirkan udara ke bagian rem dan ban depan.

Bagian kaki-kaki menggunakan pelek dual tone berukuran 20 inci bertapak lebar untuk daya cengkram ke aspal yang lebih maksimal.

Baca juga: BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition Meluncur di Indonesia

BMW M3 Sedan mendapatkan warna eksklusif yakni Isle of Man Green Metallic dengan beberapa parts karbon untuk menekan bobot kendaraan.

Sementara untuk BMW M3 Competition Sedan mendapat ekaterior full karbon. Knalpot untuk model ini pun menggunakan karbon empat corong yang berada di tengah.

Beratnya diklaim tujuh kilogram lebih ringan dibanding pada model standarnya.

Urusan darpur pacu, BMW M3 mengendong BMW M TwinPower Turbo inline 6 cylinder yang dipadu dengan Manual 6 speed M transmission.

Tenaga yang dihasilkan mencapai 480 daya kuda dengan torsi maksimal 550 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang.

Baca juga: Mengenal Mobil BMW Seri M dan Sejarahnya di Dunia

Mobil ini dapat melesat dari 0 hingga 100 kilometer per jam hanya dengan 4,2 detik dengan kecepatan maksimal 250 kilometer per jam.

Sementara pada BMW M3 Competition Sedan mesin yang digunakan masih sama hanya saja menggunakan 8-speed M Steptronic transmission with Drivelogic dan penggerak BMW M xDrive with Active M Differential.

Tenaganya pun melonjak hingga 510 daya kuda dengan tenaga maksimal hingga 650 Nm.

Kecepatan 0 hingga 100 kilometer per dilahap hanya dengan 3,9 detik. Lalu, ditambah dengan M Driver’s Package mobil ini memiliki kecepatan maksimal hingga 290 kilometer per jam.

BMW M3 dan BMW M4

BMW M4

BMW M4 hadir dengan varian BMW M4 Coupé dan BMW M4 Competition Coupé. Sebagai jenis coupé dua pintu tentu desain mobil ini lebih sporty dibanding dengan saudaranya di atas.

Baca juga: Berapa Harga BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition?

Secara desain, pilar C BMW M4 lebih landai, yang merupakan salah satu ciri mobil coupé. Sedangkan warna eksklusifnya adalah Sao Paulo Yellow.

Perbedaan selanjutnya ada dibagian desain velg, meski sama-sama menggunakan ukuran 20 inci, desain velg BMW M4 Coupé dilabur dengan single tone Black Glossy.

Kaliper rem menggunakan warna emas, sedangkan pada BMW M3 Sedan berwarna merah. Ada juga parts karbon, seperti di bagian atap, cover spion, body kit, dan duck tail.

Di bagian interior, BMW M4 Coupé mendapat part karbon lebih banyak, dari lingkar kemudi hingga desain jok yang dibalut kulit berwarna kuning, biru, dan hitam.

Jelas, interior BMW M4 Coupé lebih sporty dibanding BMW M3 Sedan yang sangat mengedepankan kenyamanan.

Untuk urusan dapur pacu, baik BMW M3 dan BMW M4 menggendong mesin yang sama, sehingga tenaga, torsi, dan kecepatan maksimalnya identik.

Baca juga: Keistimewaan Edisi Terbatas BMW M5 Edition 35 Years

Perlu diketahui, antara varian M dan M Competition memiliki perbedaan yang paling mencolok pada bagian emblem M.

Varian M akan selalu hadir dengan emblem berwarna chrome, sedangkan M Competiton hadir dengan emblem berwarna black chrome.

Jadi antara BMW M3 dan BMW M4, mana yang menjadi favoritmu?

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.