Search Cars

Tips & Rekomendasi

Fatal! Ini Akibatnya Bila Tidak Menggunakan Oli Sesuai Anjuran

Sebagai komponen utama dalam berkendara, penggunaan oli mobil harus sesuai dengan anjuran yang telah ditentukan. Bila salah memilih oli mobil, tentu akan sangat merugikan Anda.

Oli merupakan salah satu komponen penting dalam berkendaara. Karena keberadaan oli, kendaraan Anda, baik motor maupun mobil, dapat berakselerasi dengan maksimal dan nyaman dikemudikan.

 

Guna mendukung akselerasi  tersebut, produsen telah mengatur tingkat dan jenis oli yang cocok untuk setiap mobil yang dipasarkan.  Hal ini juga tertera dalam buku panduan berkendara. Meski begitu, tak sedikit pengguna mobil yang cenderung abai dalam mengikuti anjuran yang telah ditentukan tersebut.

 

Lantaran itu, tak sedikit pula kendaraan yang tidak mengikuti aturan penggunaan oli, mengalami masalah yang terbilang fatal. Lantas, masalah apa saja yang bisa ditimbulkan bila tak pakai oli sesuai anjuran?

 

Boros bahan bakar

Pada umumnya, dalam memilih jenis oli yang sesuai, Anda perlu melihat pada tahun produksi mobil. Tahun produksi ini menjadi tolok ukur bagi pengendara dalam menentukan oli yang sesuai. Pasalnya, Anda bisa mengetahui kebutuhan oli mobil Anda, apakah mobil membutuhkan oli yang lebih kental atau bahkan lebih encer.

 

Akan tetapi, sebagian pengemudi ada yang salah kaprah terkait hal ini. Misalnya, mobil yang sebenarnya membutuhkan oli yang cenderung kental, tetapi malah memakai oli yang lebih encer. Kesalahpahaman ini bisa berimbas pada penguapan cairan oli.

Akibatnya, oli lebih cepat habis dan kondisi mesin kering sehingga komponen antarmesin tak dapat bekerja secara optimal dan membuat penggunaan bahan bakar menjadi lebih boros. Ditambah lagi, jika oli encer digunakan pada mesin yang tak sesuai peruntukannya dapat menimbulkan suara mesin yang lebih kasar.

 

Sejalan dengan hal itu, sebagaimana yang disampaikan oleh Head of Retail Division Astra Autoparts yang dikutip dari Kompas.com, menyebut bahwa penggunaan oli yang tak sesuai dengan anjuran bisa mengakibatkan oli cepat menguap dan kering.

 

Ia menegaskan bahwa penggunaan oli yang tak sesuai peruntukan juga bisa berimbas pada menurunnya performa mesin mobil Anda. Hal itu disebabkan  ketidakmampuan oli dalam melumasi komponen mesin mobil.

 

Baca juga: Kode Oli Mesin SAE API, Apa Itu Artinya? Yuk, Tahu Lebih Dalam

 

Mesin cepat panas

Selain itu, menggunakan oli tak sesuai anjuran juga dapat berakibat fatal pada komponen mesin itu sendiri. Oli yang tak dianjurkan dalam melumasi mesin mobil bisa mengakibatkan suhu di area mesin menjadi cepat panas bahkan bila dibiarkan bisa berimbas pada overheat.

 

Sebagai contoh, bila Anda menggunakan oli yang cenderung lebih cair buat mobil Anda, oli dapat cepat menguap. Hal itu disebabkan jenis mobil yang berkendara di wilayah seperti Jakarta lebih membutuhkan oli dengan kadar yang lebih kental dibanding negara Eropa yang suhunya lebih dingin.

 

Ditambah lagi, aktivitas jalan yang cenderung padat dan bahkan seringkali macet juga menjadi faktor berikutnya yang menyebabkan mesin mobil lebih cepat panas.

 

Dengan begitu, dibutuhkan oli yang tepat untuk melumasi mesin guna meningkatkan performa dan membuat suhu di dalam mesin menjadi tetap dingin.

Booking service di Seva.id

Supaya terhindar dari hal-hal yang tak diinginkan, memakai oli sesuai anjuran sangatlah penting dan perlu dilakukan. Oleh karena itu, pilihlah oli yang tepat yang sesuai dengan kendaraan dan kondisi tempat tinggal Anda. Bila perlu, Anda juga bisa melihat kembali pada buku manual kendaraan.

 

Namun, bila kendaraan Anda sudah mengalami masalah serius akibat salah menggunakan oli, terlebih pada komponen mesin, Anda bisa booking service di Seva.id. Cukup jadwalkan servis kendaraan melalui smart phone, mobil bisa langsung diservis tanpa perlu antre.  Selain itu, servis di Seva.id juga terbilang aman dan tepercaya. Semua mobil yang diservis ditangani langsung oleh tenaga ahli.

 

Butuh Bantuan?

Untuk tahu lebih lanjut, yuk ngobrol dengan Agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24 jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Dengan mengirimkan email Anda, Anda menyetujui Ketentuan dan Pemberitahuan Privasi kami. Anda dapat memilih keluar kapan saja. Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan berlaku.